13 Februari 2017

Ringkasan materi UN 2017



                KEBAHASAAN

         A.   MENENTUKAN MAKNA KATA DAN KALIMAT
Makna kata atau kalimat dapat ditentukan dengan mencari arti kata tersebut dalam kamus.Akan tetapi setiap makna dapat dipakai untuk mengartkan kata tertentu.Makna kata harus di sesuaikan dengan konteks.
Contoh;
Perpaduan   = campuran
Diungsikan = dibawa ke tempat yang aman
B.MENENTUKAN INFORMASI TERSURAT TEKS BIOGRAFI.
Informasi tersurat adalah informasi yang tertulis dalam sebuah teks.informasi tersurat teks dapat di tentukan dengan membaca dan memahami setiap kalimat  yang di uraikan secara apa adanya (tertulis).dalam teks biografi,dapat di temukan informasi tentang tokoh yang di tuliskan secara gamblang.
C.MENENTUKAN BAGIAN TEKS LAPORAN.
Teks laporan biasanya disusun dalam beragam bentuk.ada laporan yang di susun dengan sistematika yang baku,ada pula laporan yang disusun dengan pendeskripsian.namun,apa pun jenis penyusunnya,isinya harus berkaitan dengan teks laporan yang ingi di sampaikan.
Teks laporan pada umumnya memuat bagian awal,tengah,dan akhir.bagian awak berisi pembukaan atau informasi umum.bagian tengah berisi infomasi yang lebih khusus.bagian akhirberisi penutup atau kesimpulan.
D.MENENTUKAN GAGASAN UTAMA   EKSPOSISI.
Gagasan utama atau ide pokok biasanya terdapat padakalimat utama.kalimat utama ini dapat terletak di bagian awal atau akhir bacaan.dengan demikian,menentukan gagasan utama teks ekposisi dapat dilakukan dengan menentukan kalimat utama teks tersebut.
E.MENYIMPULKAN ISI TEKS LAPORAN.
Teks tanggapan kritis sama halnya dengan rubrik pembaca atau pun surat pembaca.untuk menyimpulkan isi teks laporan,hal yang harus di lakukan adalah membaca keseluruhan dan memahami isi teks tersebut terlebih dahulu.
F. MENYIMPULKAN TANGGAPAN PRO /KONTRA DALAM TEKS EKSPOSISI .
Tanggapan dapat berupa kritik,saran,pertanyaan,atau pun pernyataan.tanggapan yang menunjukan pro adalah tanggapan yang bersifat mendukung pernyataan.sebaliknya,tanggapan yang berupa kontra adalah tanggapan yang berisi hal-hal yang kurang atau tidak sesuai dengan pernyataan.
G.MERINGKAS ISI TEKS EKSPOSISI.
Teks ekposisi adalah teks yang memaparkan suatu hal di sertai pendapat penulis.ekposisi ditulis dengan tujuan agar informasi tertentu dapat sampai kepada orang lain.cara meringkas teks eksposisi sama halnya dengan meringkas teks pada umumnya.hal yang pertama kali di lakukan adalah memahami isi teks.setelah itu,teks di ubah menjadi bentuk yang lebih singkat,tetapi tidak mengurangi atau menambah inti teks asli.
H.MEMBANDINGKAN PENGGUNAAN BAHASA DAN POLA PENYAJIAN JENIS TEKS.
Membandingkan dua teks dapat dilakukan dengan menganalisis isi teks terlebih dahulu.analisis dapat dilakukan dengan membandingkan bahasa yang di gunakan dan pola penyajian yang digunakan teks tersebut pola penyajian dapat di ketahui dengan menjawab unsur 5W dan 1H terhadap isi teks.
I.MENILAI KE UNGGULAN ATAU KELEMAHAN TEKS TANGGAPAN KRITIS.
Keunggulan atau kelemahan teks tanggapan kritis dapat diketahui dengan membaca dan memahami isi teks tersebut.apabila tanggapan tersebutsesuai dengan topik yang sedang di bahas sekaligus di sertai dengan alasan yang kuat,teks tersebut berisi keunggulan.sebaliknya,apabila isi teks tersebut tidak berkaitan dengan topik dan tidak di sertai dengan alasan yang kuat,teks tersebut memiliki kelemahan. 



KESUSASTRAAN

    A.      MNENTUKAN MAKNA KATA DALAM CERPEN
Makna kata adalah arti yang terkandung dalam sebuah kata.Makna kata dapat bermacam-macam.Makna kata dalam cerpen ditentukan dengan memilih makna yang paling sesuai atau mendekati konteks cerita.
Contoh
Referensi            =             rujukan
Bermalam           =             menginap
    B.      MENENTUKAN MAKNA TERSURAT DALAM CERPEN DAN FABEL
Kata tersurat sama halnya dengan kata yang tertulis apa adanya. Makna kata tersurat dapat ditemukan secara langsung. Namun,makna harus tetap disesuaikan dengan konteks cerita karena maknanya berbeda-beda.
Contoh
Tiada                                     =             meninggal
Talenta                                 =             bakat


    C.      MENENTUKAN BAGIAN CERPEN
Cerpen dibangun oleh beberapa unsur, baik unsur intrinsik (unsur dari dalam) maupun unsur ekstrinsik (unsur dari luar). Salah satu unsur intrinsik adalah latar
     D.      MENYIMPULKAN MAKNA SIMBOL DALAM FABEL
Simbol dalam fabel sama halnya dengan makna kias yang digunakan. Kata tersebut tidak memiliki arti yang sebenarnnya sehingga disebut simbol. Simbol atau kata kiasan dapat diketahui maknanya memahami konteks yang di maksud
Contoh
Perang dingin             =            tidak saling menyapa
Sekejap                        =             secepat mungkin
E.       MENYIMPULKAN ISI TERSIRST DALAM CERPEN
SEBUAH CERITA TERKADANG DISMPAIKAN SECARA TERSIRAT OLEH PENGARANG. Dalam arti ada bagian yang tidak disampaikan secara gamblong atau jelas .Oleh karena itu interpertasi pembaca sangat dibutuhkan untuk menyimpulkan isi cerita tersebut.Caranya dengan membaca dan memahami dengan cermat setiap bagian cerita.
F.       MENYIMPULKAN SEBAB DAN AKIBAT KONFLIK FABEL
Masalah dalam cerita memunculkan konflik.Konflik merupakan pertemuan atau benturan antara dua kekuatan yang berlawanan. Masalah dibedakan menjadi dua macam, yaitu : masalah dari luar (fisik) dan dari dalam (batin).
Masalah dari luar terjadi antara tokoh dan sesuatu diluar dirinya.Masalah ini bisa terjadi dengan lingkungan ataupun manusia. Masalah dari luaar dibagi menjadi dua:
1. Masalah fisik merupakan masalah yang disebabkan benturan antara tokoh dan lingkungan. sebagai contoh konflik yang dialami tokoh akibat bencana alam.
2. Masalah sosial merupakan masalah yang muncul karena hubungan antar manusia. Miasalnuya: masalah pertiakian, perebutan, atau perceraian.
Masalah batin timbul dari dalam diri tokoh, masalah ini terjadi antara tokoh dan dirinya sendiri.Masalah merupakan salah satu unsur intrinsik.Unsur intrinsik merupakan unsur yang membangun cerita dari dalam.Konflik dalam cerita disebabkan oleh suatu peristiwa sebagai pemicunya.Konflik dalam cerita juga menyebabkan terjadinya sebuah peristiwa.Sebab-akibat dalam karya sastra dapat dilihat dalam novel dan cerpen.
G.MEMBANDINGKAN POLA PENGEMBANGAN CERPEN DAN FABEL
Cerpen dan fabel merupakan teks prosa yang mempunyai ciri sebagai berikut.
1. CIRI- CIRI TEKS CERPEN
a. Memiliki bentuk tulisan yang padat,singkat dan lebih pendek dibandingkan novel.
b. Sumber cerita berasal dari kehidupan sehari-hari,baik itu pengalaman pribadi maupun pengalaman orang lain.
c. Penokohannya begitu sederhana,singkat serta tak mendalam
d. Tidak melukiskan seluruh kehidupan pelaku karena  mengangkat masalah tunggal saja.
e. Tokoh dilukiskan mengalami konflik hingga dengan penyelesaian konflik tersebut.
f. Penggunaan kata sangat ekonomis dan mudah untuk dikenal masyarakat.
g. Meninggalkan kesan yang mendalam dan efek terhadap perasaan pembaca.
h. Menceritakan satu kejadian dari terjadinya perkembangan jiwa dan krisis, tetapi tak sampai menimbulkan perubahan nasib.

2. CIRI-CIRI TEKS FABEL
a. Menggunakan tokoh hewan dalam penceritaannya
b. Hewan yang sebagai tokoh utama dapat bertingkah seperti manusia( berbicara dan berpikir)
c. Menunjukkan penggambaran moral/unsur moral dan karakter manusia dan kritik tentang kehidupan di dalam ceritanya.
d. Penceritaan yang pendek
e. Menggunakan pilihan kata yang mudah
f. Dalam cerita fabel, paling baik yang diceritakan adalah antara karakter manusia yang lemah dan kuat
g. Menggunakan setting alam
Perbandingan Struktur Isi dan Ciri Bahasa Dua Teks Cerita Pendek – Pada pelajaran sebelumnya telah diketahui jenis-jenis karya sastra.Salah satu karya sastra adalah prosa.Salah satu prosa adalah cerita pendek atau cerpen.Cerpen adalah karangan pendek yang berbentuk prosa.Sebuah cerpen mengisahkan sepenggal kehidupan tokoh yang penuh pertikaian, peristiwa, dan pengalaman.Tokoh dalam cerpen tidak mengalami perubahan nasib. Dengan kata lain, cerpen adalah cerita yang mengandung masalah tunggal atau sederhana. Cerpen dibedakan dengan novel yang merupakan cerita panjang yang mengandung masalah kompleks.

Salah satu materi yang berkaitan dengan cerpen adalah membandingkan dua teks cerpen.Membandingkan dua teks cerita pendek diperlukan untuk mengetahui perbedaan dan persamaan antara teks cerita pendek yang satu dan yang lainnya.Selain itu, membandingkan teks cerita pendek dilakukan untuk meningkatkan kemampuan analisis terhadap unsur-unsur intrinsik sebuah teks karya sastra, terutama struktur isi dan ciri bahasanya.

Adapun struktur isi teks cerpen dan ciri kebahasaan teks cerpen adalah sebagai berikut.

Struktur isi teks cerpen:
– Abstrak: ringkasan atau inti cerita. Abstrak dalam cerpen bersifat opsional.
– Orientasi: pengenalan latar cerita berupa waktu, ruang, dan suasana terjadinya peristiwa dalam cerpen. Orientasi juga merupakan sarana pengekspresian watak, baik secara fisik maupun psikis.
– Komplikasi: berisi urutan kejadian, tetapi setiap kejadian itu hanya dihubungkan secara sebab akibat. Peristiwa yang satu disebabkan atau menyebabkan terjadinya peristiwa yang lain.
– Evaluasi: pada tahapan ini, konflik yang terjadi diarahkan pada pemecahannya sehingga mulai tampak penyelesaiannya.
– Resolusi: pengarang akan mengungkapkan solusi dari berbagai konflik yang dialami tokoh. Resolusi berkaitan dengan koda.
– Koda: Nama lain koda adalah reorientasi. Koda merupakan nilai-nilai atau pelajaran yang dapat dipetik oleh pembaca dari sebuah teks.Koda bersifat opsional.

Ciri kebahasaan teks cerpen:
– Adanya gaya bahasa/majas yang bersifat konotatif.
– Adanya kalimat yang menjelaskan peristiwa yang terjadi.
– Bentuk tulisan singkat, padat, dan lebih pendek daripada novel
– Penggunaan kata-katanya sangat ekonomis dan mudah dikenal masyarakat
Tips melengkapi teks rumpang

Teks rumpang adalah bentuk latihan untuk menentukan kata yang tepat untuk melengkapi paragraph atau teks rumpang.Memilih kata yang paling tepat untuk melengkapi paragraph atau teks bukanlah sesuatu yang sulit jika sudah tahu caranya.Kalian harus jeli memahami makna kalimat serta pilihan jawaban yang logis. Saat memilih kata yang tepat untuk melengkapi kalimat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar